Way Kanan,PWK-(SMSI)-Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 77 tahun 2022, Kampung Menanga jaya Kecamatan Banjit Kabupaten Way kanan, gelar tournamen sepak bola,Volley Ball dan panjat pinang serta lomba2 lain nya antar RK (Rukun Keluarga), yang dimulai dari tanggal 12 Agustus sampai 17 agustus mendatang, yang bertempat di lapangan sepak bola Kampung Menanga jaya Jum'at (12/8/2022).
Hadir dalam acara turnamen tersebut Kepala Kampung Menanga jaya Barda linza, Anggota BPK Kampung Kampung Menanga jaya, Seluruh Aparatur kampung, Karang Taruna Kampung Menanga jaya, serta puluhan penonton yang antusias dalam menyaksikan pagelaran tersebut.
Dalam Kesempatan tersebut Kepala Kampung Menanga jaya Barda Linza memberikan sambutan sekaligus mengapresiasi turnamen sepak bola dalam rangka sambut HUT RI ke 77.
Selamat bertanding bagi para pemain, jaga sportivitas dalam bermain, siapapun pemenangnya nanti kami dari pihak Aparatur Kampung mengucapkan selamat,” ucapnya.
“Dan untuk pihak panitia, saya mengucapkan terima kasih atas segala persiapannya, mudah-mudahan Kampung Menanga Jaya bisa menjadi contoh untuk kampung yang lainya, sebagai kesebelasan sepak bola terbaik di Kecamatan Banjit dan Kabupaten way Kanan umumnya(Mulyadi)