Way Kanan, PWK - Infrastruktur jalan merupakan salah satu sarana yang paling disoroti oleh masyarakat. Sedikit saja jalan rusak atau berlubang, keluhan masyarakat langsung mengemuka dan mempengaruhi tingkat kepercayaan masyarakat pada kinerja pemerintah.
Sehingga dalam hal ini terpantau adanya peningkatan ekonomi melalui infrastruktur (Perbaikan Jalan_red) dikampung Kota Baru, Kecamatan Negeri Agung, Salah satunya dengan memperbaiki infrastruktur jalan akses masyarakat Kampung Kota Baru menuju perkebunan atau pertanian untuk mengeluarkan hasil bumi yang sempat dikeluhkan warga ahir-ahir ini, Selasa (01/10/2022).
Kamrusaman Kepala Kampung Kota Baru sa'at di konfirmasi kembali mengatakan akan terus meningkatkan pembangunan infrastruktur Kampung agar roda ekonomi masyarakat tidak tersendat.
“Alhamdulilah hari ini kita bergotong royong jalan menuju arah komering bersama masyarakat perbaikan jalan yang rusak parah tentunya ini juga atas dorongan masyarakat setempat, Kami berharap, dengan diperbaikinya jalan maka masyarakat dapat lebih mudah dalam memasarkan hasil buminya, dan bersama-sama untuk merawatnya denga baik, semoga bermanfa'at,"tutur Kamrusaman Sa'at dikonfirmasi
Sementara itu, salah seorang warga setempat, mengaku sangat bersyukur atas perbaikan pembangunan jalan tersebut karena jalan merupakan fasilitas yang dibutuhkan warga.
“Alhamdulillah dengan bergotong royong jalan ini , jadi kita sebagai masyarakat agar ketika ingin membawa hasil panen tidak terkendala lagi dan lebih nyaman untuk melintas,” imbuhnya.
(Mulyadi)