Way Kanan - Putrawayka.com,
Karya Bhakti TNI Satnonkowil Skadron-12 / Serbu Puspenerbad SMT II Ta 2023 adakan Giat Gotong Royong bersih-bersih Kampung (Desa) Way Pisang Kecamatan Way Tuba, Jumat 01/09/2023.
Skadron-12/Serbu Puspenerbad yang dipimpin oleh Letkol Cpn Ferry Eko Saputra, S.I.P. menyampaikan,
"Kegiatan gotong royong bersih-bersih Kampung yang dilaksanakan oleh Personel Skadron-12/Serbu bersama dengan aparatur desa dan Masyarakat Desa Way Pisang merupakan bentuk aksi nyata dari manunggal TNI bersama rakyat, Sampai Letkol Cpn Ferry Eko Saputra, S.I.P. saat dimintai keterangan terkait giat gotong royong tersebut.
Ia juga menambahkan bahwa Kemanunggalan TNI bersama dengan rakyat merupakan urat nadi dari sistem pertahanan negara yang bersifat semesta. Perlu disadari bahwa TNI berasal dari Rakyat, berjuang bersama-sama dengan Rakyat, dan demi kepentingan Rakyat,
"Tak hanya itu diharapkan melalui kegiatan bersih-bersih Kampung ini dapat mengingatkan kembali kepada kami dan masyarakat akan pentingnya kegiatan gotong royong khususnya yang berada di sekitar Mako Skadron-12/Serbu", tutup Letkol Cpn Ferry Eko Saputra, S.I.P. (red)