Kegiatan yang di ikuti jajaran pengurus ranting Nahdlatul Ulama, Ansor, Banser, Kader kaum muslimin dan warga nahdhiyin
Kegiatan dimulai pukul 19:00 lalu dilanjutkan dengan pembacaan shalawat nariyah, dan diakhiri dengan doa
Ketua Tahfidziyah PRNU Kota Baru Yasiran menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutinan para pengurus kader PRNU Kampung Kota Baru
“Kegiatan ini dilakukan oleh seluruh jajaran pengurus ranting Nahdlatul Ulama, Ansor, Banser, Kader kaum muslimin dan warga nahdhiyin Ngumpul dengan penggeraknya adalah pengurus anak ranting. Jelasnya
Ia menambahkan, kegiatan ini bertujuan semata-mata meminta pertolongan dan perlindungan kepada Allah swt, supaya terhindar dari marabahaya, bala dan musibah.
Selain itu juga dimudahkan segala urusan dan kesulitan hidup, dilapangkan rizkinya dan dikabulkan segala hajatnya baik bagi si pembaca, maupun Nahdliyin serta bangsa dan negara Indonesia.
Ia melanjutkan, selain untuk mengingat kembali tentang perjuangan KH Hasyim Asy'ari Pembacaan shalawat nariyah juga memperteguh para generasi muda (santri) untuk tetap meneruskan perjuangan KH Hasyim Asy'ari. (Roy)